...
Lahan Bukan Hambatan ...
Tanaman buah dalam pot (tabulampot) kini sudah tak asing
lagi bagi para pecinta tanaman. Aneka tanaman buah yang dulu hanya ditanam di
halaman yang luas, kini banyak ditanam orang di dalam pot. Namun, sepertinya
tak banyak orang yang melirik tabulampot rambutan. Kenapa?
Jujur diakui, tabulampot rambutan seringkali mogok berbuah,
bahkan tak pernah berbuah sekali pun. Malah, mati sebelum berbuah. Padahal,
tanaman rambutan dalam pot sebetulnya bisa menghasilkan buah, asal kita tahu
rahasianya.
Di negeri kita banyak varietas rambutan, entah itu varietas
lokal maupun varietas unggul. Untuk varietas lokal, sebut misalnya Aceh Gundul,
Aceh Gula Batu, Aceh Gendut, Aceh Kuning, Aceh Padang Bulan, Aceh Garing, Aceh
Pao Pao, Aceh Kering Manis, Simacan, Sitangkue, Sinyonya, Brahrang, Hape, dan
sebagainya. Sedangkan yang unggul, sekurang-kurangnya ada 8 varietas, antara
lain Rapiah, Lebak Bulus, Anta Lagi, Sibongkok, Sibatuk Ganal, Garuda, Nona,
dan Binjai.
PILIH VARIETAS BINJAI
Pertanyaannya, varietas mana yang akan kita pilih untuk
ditanam dalam pot? Belajar dari
pengalaman, ternyata varietas Binjai yang “cocok” ditanam dalam pot.
Biasanya, wadah tanam tabulampot adalah pot dari tanah liat.
Ukurannya tergantung kondisi bibit yang hendak ditanam. Misalnya, untuk bibit
setinggi 50 cm, bisa digunakan pot berdiameter 30 cm.
Namun, untuk tabulampot rambutan, sebaiknya gunakan wadah
tanam berupa drum. Ukuran drum sebaiknya agak besar, sebab ukuran bibitnya juga
agak besar.
Selama ini, banyak variasi media tanam untuk tabulampot.
Misalnya campuran tanah gembur, pasir, dan pupuk kandang dengan perbandingan 5
: 1 : 2. Ada juga campuran pupuk kandang, pasir, dan sekam dengan perbandingan
1 : 1 : 1. Ma sih ada lagi campuran tanah dan pupuk kandang dengan perbandingan
1 : 2, atau campuran sekam dan pasir dengan perbandingan 1 : 1.
CARA MENANAM BIBIT DALAM POT
Siram media tanam dalam polybag, lalu sobek, dan keluarkan
bibit bersama tanahnya. Bila akar, daun, dan cabang tampak panjang, sebaiknya
dipangkas.
1. Gali media dalam
drum membentuk lubang. Sesuaikan ukuran lubang dengan ukuran perakaran bibit
rambutan.
2. Tambahkan pupuk NPK, dengan perbandingan 15 : 15 : 15,
sebanyak 100 gram, lalu aduk-aduk hingga merata.
3. Masukkan bibit ke lubang dalam drum. Pelan-pelan, tekan
tanah pada bagian pangkal bibit pelan-pelan.
4. Siram sampai cukup basah.
5. Untuk sementara waktu, beri tutup kantung plastik
transparan dan letakkan di tempat yang teduh. Jika sudah tumbuh tunas-tunas
baru, singkirkan tutup.
TIPS PERAWATAN
Faktor perawatan kerap diabaikan. Padahal, sangat penting
dan kerap jadi kunci keberhasilan penanaman tabulampot rambutan. Perawatan apa
saja yang harus kita lakukan?
1. Penyiraman
Di musim kemarau, penyiraman sangat perlu.
2.Penggemburan
Ingat, usahakan media
tanam tidak memadat.
3.Pemupukan
Meski media tanam menggunakan pupuk kandang, pupuk organik
masih diperlukan.
4.Pemangkasan
Pemangkasan tabulampot rambutan di samping untuk membentuk
habitus (kanopi) tanaman agar tampak pendek, juga agar cabang dan
pertumbuhannya seimbang.